header-int

Memorandum of Understanding (MoU) dengan Dinas TPHP Kabupaten Bone

Universitas Andi Sudirman (Uniasman) mengukir sejarah baru dengan menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) bersama Dinas Tanaman Pangan Holtikultura dan Perkebunan (TPHP) Kabupaten Bone, Jumat, 07 Juni 2024. Penandatanganan yang berlangsung di Gedung Serba Guna Universitas Andi Sudirman ini dihadiri oleh Rektor Universitas Andi Sudirman, Dr. H. M. Yasin, MH, dan Kepala Dinas TPHP Kabupaten Bone, H. Andi Asman Sulaiman, S.Sos., MM.

Acara penandatanganan MoU ini turut disaksikan oleh Ibu Ketua Pembina Yayasan Andi Sudirman, Andi Harni, SST, Dekan Fakultas Sains dan Kesehatan, Sumarni, SKM., M.Kes, serta para petinggi universitas lainnya seperti Wakil Rektor I, Ns. Demi Mulfianti, SKep., M.Kep, Wakil Rektor II, Gustika Sandra, SH., MH, Direktur Pascasarjana Ilmu Hukum Dr. Alwi Jaya, SH., MH dan Dekan Fakultas Politik dan Hukum, Dr. Asia A Pananrangi, MH. Tidak ketinggalan, acara ini juga dihadiri oleh para kepala biro, kepala bidang, UPT, dan penyuluh dari Dinas TPHP Bone.

Dalam sambutannya, Rektor Universitas Andi Sudirman, Dr. H. M. Yasin, MH, menyatakan bahwa kerja sama ini merupakan landasan hukum bagi penyelenggaraan berbagai kegiatan di bawah payung Tridharma Perguruan Tinggi. “Tujuan utama dari perjanjian kerja sama ini adalah untuk mengembangkan wawasan keilmuan dan pengalaman belajar melalui berbagai kegiatan pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat,” ujarnya.

Ruang lingkup kerja sama ini mencakup berbagai bidang, termasuk pendidikan dan pengajaran, penelitian dan pengembangan, pengabdian kepada masyarakat, publikasi dan jurnal, serta pelaksanaan kegiatan Merdeka Belajar-Kampus Merdeka (MB-KM). Selain itu, juga termasuk pelatihan dosen dan pengembangan sumber daya manusia, serta penyelenggaraan seminar regional, nasional, dan internasional.

H. Andi Asman Sulaiman, S.Sos., MM, Kepala Dinas TPHP Kabupaten Bone, menyampaikan harapannya bahwa kerja sama ini akan mampu menyikapi berbagai permasalahan pertanian di Kabupaten Bone, sekaligus meningkatkan mutu kualitas Tridharma Perguruan Tinggi di Universitas Andi Sudirman. “Kami berharap dari MoU ini, Universitas Andi Sudirman dapat bersinergi dengan kami untuk memberikan solusi inovatif dan praktis bagi dunia pertanian di Bone,” tambahnya.

Dengan adanya MoU ini, diharapkan sinergi antara Universitas Andi Sudirman dan Dinas TPHP Kabupaten Bone akan semakin erat, memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat, terutama dalam bidang pertanian, serta meningkatkan kualitas pendidikan tinggi di Kabupaten Bone.

H. Andi Asman Sulaiman juga memberikan apresiasi tinggi kepada Universitas Andi Sudirman yang telah memberanikan diri untuk membangun kerja sama ini.

“Kami sangat menyambut baik inisiatif Universitas Andi Sudirman untuk bekerja sama dengan kami. Jika ada yang serius ingin bekerja sama dengan kami, justru kami juga lebih serius,” ungkap H. Andi Asman Sulaiman. Menurutnya, pertanian saat ini menjadi perhatian serius bagi pemerintah karena keberhasilan sektor ini tidak hanya dapat meningkatkan taraf hidup masyarakat, tetapi juga menyikapi permasalahan kesehatan, terutama dalam pemenuhan gizi seimbang melalui program pangan lestari.

H. Andi Asman Sulaiman juga mengungkapkan tingginya angka stunting yang diakibatkan oleh kurangnya gizi. “Untuk menjawab masalah ini, pertanian memiliki peran penting. Perlu ada pendampingan kepada masyarakat baik dari sisi kesehatan maupun pertanian. Kami siap berkolaborasi dan bersinergi untuk mencapai tujuan tersebut,” tegasnya.

Ia juga menambahkan bahwa Dinas TPHP Bone masih membutuhkan penyuluh swadaya dan pendampingan untuk menggerakkan sektor pertanian agar dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat. “Pertanian bisa menjawab segala-galanya,” kata H. Andi Asman Sulaiman dengan optimis.

Kerja sama dengan Universitas Andi Sudirman dinilai sangat positif karena universitas ini tidak hanya berfokus pada kesehatan masyarakat, tetapi juga pada kesejahteraan petani. Hal ini tercermin dari pembukaan program studi Keperawatan, Kebidanan, dan Agroteknologi yang ada di universitas tersebut.

“Kami sangat bersyukur dan bergembira karena Universitas Andi Sudirman tidak hanya melihat dari sisi kesehatan tetapi juga dari kesejahteraan petani. Jagalah kualitas dan mutu, jangan hanya di akademik saja namun juga di lapangan,” pungkas H. Andi Asman Sulaiman.

Kolaborasi ini diharapkan dapat memberikan dampak positif yang signifikan bagi masyarakat Bone, baik dalam meningkatkan kesejahteraan petani maupun dalam mengatasi masalah gizi yang berdampak pada kesehatan masyarakat. Dengan sinergi antara pemerintah dan institusi pendidikan, pertanian di Bone diharapkan bisa mencapai kemajuan yang lebih pesat dan berkelanjutan. 


Posted by : Administrator
Share

1. Pemberian PIAGAM KERJASAMA oleh Ibu Pembina Yayasan Andi Sudirman kepada Bapak Kepala Dinas TPHP yai

Pemberian PIAGAM KERJASAMA oleh Ibu Pembina Yayasan Andi Sudirman kepada Bapak Kepala Dinas TPHP yai

2. Penandatangan Kerjasama UNIASMAN dengan Dinas TPHP Kab. Bone

Penandatangan Kerjasama UNIASMAN dengan Dinas TPHP Kab. Bone
Unidha Universitas Andi Sudirman merupakan lembaga pendidikan yang berada di Kabupaten Bone dengan membuka beberapa program studi dan telah meluluskan ribuan mahasiswa yang telah mendedikasikan dirinya diberbagai Instansi baik Negeri maupun Swasta, dan telah Berubah menjadi Universitas Andi Sudirman yang beralamat di jalan Jl. Yos Sudarso. Poros Bone Bajoe, Sulawesi Selatan Indonesia.
© 2025 UNIVERSITAS ANDI SUDIRMAN Follow Universitas Andi Sudirman : Facebook Twitter Linked Youtube